Bagikan informasi tentang Syariat Dan Hakikat: Jejak Makrifat Allah Ibn Athoillah dalam Dunia Tasawuf kepada teman atau kerabat Anda.
Judul: Syariat Dan Hakikat: Jejak Makrifat Allah Ibn Athoillah dalam Dunia Tasawuf
Penulis: Dr. H. Ghozi, Lc, M.Fil.I.
Penerbit: Istana Agency
Tahun: 2024
ISBN: 978-623-8710-34-8
Tebal: xiv + 325 halaman
Ukuran: 15,5 x 23 cm
Harga: Rp. 140.000 Disc 20% Rp. 112.000
Sinopsis:
Khazanah tasawuf mengenal ragam mazhab, di antaranya ada Tasawuf Sunni, Tasawuf Falsafi dan Tasawuf Salafi. Ragam mazhab tasawuf tersebut banyak dikaji, namun jarang dijelaskan sebab kemunculannya. Kondisi Makrifat Allah (al-ma’rifah bi Allab) disinyalir Ibn Athoillah al-Sakandari sebagai sebab munculnya ragam mazhab tersebut. Pengalaman makrifat Allah yang berbeda ini dipengaruhi oleh pola penghayatan dan psikologi sufistik masing-masing mistikus. Demikian salah satu poin yang dapat disarikan dari pemikiran Ibn Athoillah dalam karya ini. Poin tersebut berimplikasi pada mazhab tasawuf yang inklusif. Tokoh yang disebut sebagai penerus al-Ghazali ini, bukan saja mentolelir kontroversi Tasawuf Falsafi seperti Ibn ‘Arabi, al-Bistami dan al- Hallaj, akan tetapi juga membela mereka. Upaya menyudahi polemik antara mazhab-mazhab tasawuf dan antara kaum sufistik dan fuqaha’ tampak dalam ajarannya.
Şahib al-Hikam ini menggambarkan makrifat Allah jauh dari image “luar biasa (kbarig al-‘adah)”. Kesan desakralisasi image tentang makrifat Allah tampak dalam ajarannya. Kewalian, karamah dan al-jadbb tidak diukur dari keanchan atau “kesaktian”, akan tetapi diukur dari kesadaran akan dekatnya kehidupan akhirat. Baginya, wali tidak perlu dipersonifikasi, karena wali bersifat tersebunyi (mastur). Cukuplah manusia mengetahuinya dari implikasi positif dalam kehidupan sosial yang dijalani. Wa Allah A’lam bi al-şawab.
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
Ulasan customer dinonaktifkan: Syariat Dan Hakikat: Jejak Makrifat Allah Ibn Athoillah dalam Dunia Tasawuf
Maaf, form ulasan customer dinonaktifkan untuk produk ini